KEKURANGANKU
“Kamu kayaknya tukang PHP (pemberi harapan palsu)!” “Kamu sepertinya playgirl ” “Kamu orangnya terlalu baik” “Kamu sombong” Dan banyak lagi berbagai macam jawaban mereka terhadap saya. Beberapa hari yang lalu saya mencoba menanyakan kepada beberapa teman seberapa buruknya saya dimata mereka. “Apa 3 sifat/kebiasaan/perilaku buruk yang kamu ketahui tentang saya?” itulah pertanyaannya. Mereka tentu terkejut, karena tak biasanya saya bertanya hal seperti itu. Enggan menjawab, pastinya. Berbeda dengan menyebutkan keburukan orang lain dibelakang yang tentunya sangat detail, kali ini saya sendirilah yang meminta mereka membicarakan keburukan saya secara langsung. Diperlukan bujukan ekstra agar mereka menjawab pertanyaan absurd ini dan saya berusaha mengajak mereka untuk jujur dengan jawaban yang akan diberikan, tanpa menggiring opini. Jadi apa sebenarnya tujuan dari pertanyaan konyol ini? saya hanya ingin mengetahui sifat bahkan kepribadian saya dari sudut pandang mere...